Thursday, April 6, 2017

Keuntungan dan Kelemahan Sistem Interkoneksi

         Berikut ini merupakan keuntungan dan kelemahan dari sistem interkoneksi: 
    • Keuntungan :
      1. Sistem interkoneksi adalah pengembangan dari sistem mesh / network,
      2. Dapat menyalurkan tenaga listrik dari beberapa pusat pembangkit tenaga listrik,  
      3. Penyaluran tenaga listrik dapat berlangsung terus-menerus (tanpa putus), walaupun daerah kepadatan beban cukup tinggi dan luas,
      4. Memiliki keterandalan dan kualitas sistem yang tinggi,
      5. Apabila salah satu Pembangkit mengalami kerusakan, maka penyaluran tenaga listrik dapat dialihkan ke Pusat Pembangkit lainnya.
    • Kelemahan :
      1.  Memerlukan biaya yang cukup mahal,   
      2. Memerlukan perencanaan yang lebih matang,
      3.  Saat terjadi gangguan hubung singkat pada penghantar jaringan, maka semua pusat pembangkit akan tergabung di dalam sistem dan ikan ikut menyumbang arus hubung singkat ketempat gangguan tersebut,
      4. Jika terjadi gangguan pada unit-unit mesin pusat pembangkit, maka akan mengakibatkan jatuhnya sebagian atau seluruh sistem,
      5. Perlu menjaga keseimbangan antara produksi dengan pemakaian.
Source :
W. D. Stevenson, Analisa Sistem Tenaga Listrik, Edisi Keempat, Jakarta: Erlangga, 1983.
D.Marsudi, Pembangkitan Energi Listrik, Jakarta: Erlangga, 2005.




s



0 comments:

Post a Comment